semua orang ingin berhasil, tetapi tidak setiap orang bersedia berubah.
sebagian besar dari janji yang memenuhi langit adalah janji untuk berubah, tetapi yang diucapkan oleh orang-orang yang tersinggung dan marah jika dianjurkan untuk mengubah sikap dan cara-caranya.
memang perubahan tidak menjamin keberhasilan, tetapi tidak ada keberhasilan yang bisa dicapai tanpa perubahan.
kehidupan sering berlaku dengan cara yang sulit kita mengerti maksudnya.tetapi, jika hati kita ikhlas, kita akan melihatnya sebagai cara tuhan menuntun kita menuju jalan yang lurus, jalan yang diberkati nikmatnya kedamaian dan kesejahteraan, dan nikmatnya kewenangan memimpin kehidupan yang bernilai.
karena ini semua atas kehendak tuhan, marilah kita berlaku lebih patuh.
bebaskanlah diri anda dari rasa takut kepada pendapat orang lain mengenai anda.
teguhkanlah hati anda, katakanlah
…
aku tak akan mengijinkan pendapat orang lain tentang diriku, menjadi pembatas dan penjara bagi hak ku untuk menjadi pribadi yang damai, yang bekerja dengan jujur untuk kesejahteraan dan kebahagiaanku.aku penguasa hidupku sendiri.
mereka yang menjahati kita itu, sebetulnya tidak ingin berlaku jahat kepada kita.
mereka sedang diperankan oleh tuhan untuk menjadi penguji keberserahan kita kepada-nya.
…
sabarkanlah diri anda.semua yang terjadi, terjadi atas kehendak tuhan.
semua yang terjadi, terjadi dengan tujuan untuk memuliakan anda.ingatlah,
keburukan yang menjadikan kita baik, adalah kebaikan.siapa bilang kalau ikhlas itu ilmunya orang miskin?
ikhlas adalah kekayaan yang mengikuti iman.
ikhlas itu sudah sebuah kekayaan.…orang berharta banyak yang tidak ikhlas, terpenjara dalam kegelisahan dan ketakutan kekurangan harta.
setiap jiwa, miskin atau kaya atau yang sedang menunggu dikayakan oleh tuhan, akan menjadi sepenuhnya kaya jika dia mengikhlaskan dirinya kepada kebaikan.
agama adalah pembaik.
sehingga orang yang beragama, hidupnya harus baik.
…jika belum, itu berarti dia harus memberdayakan agama dalam kehidupannya,
atau memberdayakan kehidupannya dalam agama.“sebaiknya jiwa-jiwa muda indonesia tidak hanya belajar untuk menjawab pertanyaan ujian, tetapi dikayakan jiwa dan pikirannya untuk menjawab pertanyaan tentang kehidupan masa depan mereka.
kecerdasan yang dibutuhkan untuk berhasil dalam kehidupan ini tumbuh karena kita membangun jiwa yang selalu ingin tahu, bukan yang d…amai jika sudah memiliki jawaban yang disetujui oleh orang lain.”
5 perusak kedamaian hidup:
1. membandingkan kekurangan diri dengan kelebihan orang lain.
2. bersikap kasar tentang sesuatu yang bisa ditangani dengan santun.
3. menunda melakukan sesuatu saat ia masih mudah dilakukan.
4. meyakini bahwa hanya orang tidak jujur yang akan mendapat kesempatan.
5. melihat keberhasilan orang lain sebagai keberuntungan, dan kesulitan diri sendiri sebagai nasib.
“orang yang menyesal, sakit hati, atau tersiksa -
tetapi segera bekerja keras setelah berdoa,
lebih mudah mencapai kedamaian;
daripada orang yang hanya asyik masyuk dalam ratapan dan keluhan –
tetapi tidak melakukan apa pun untuk mencegah terjadinya masalah yang sama.
…semua penderitaan adalah pemberitahuan untuk memperkuat diri,
seperti semua kesenangan adalah pemberitahuan untuk berhati-hati.”kebahagiaan adalah kegembiraan dalam rasa damai yang penuh kesyukuran.
menemukan kegembiraan dalam hal-hal yang sederhana.
damai karena berlaku adil kepada tuhan, diri sendiri, dan sesama.
penuh kesyukuran karena diijinkan oleh tuhan untuk hidup dalam kebaikan.
…
dengannya, orang yang bisa berbahagia hanyalah orang baik.
yang selain itu, hanya bergembira, tanpa kedamaian, dan tanpa kesyukuran.love is respect
jika seseorang mengatakan bahwa dia mencintai anda, tetapi kata-kata dan tindakannya tidak menghormati anda sebagai pribadi yang baik dan mandiri, maka dia tidak betul-betul mencintai anda. mungkin dia ingin memiliki anda, tetapi pasti bukan cinta.cinta adalah pemujaan.
maka bagaimana mungkin orang yang …seharusnya memuja anda – menyakiti anda?be wise, this is your life.
“cinta adalah ketertarikan hebat yang tidak masuk akal, agar sepasang jiwa mengupayakan kebersamaan sebagai pasangan yang menghasilkan keturunan yang melanjutkan kehidupan.
kasih sayang adalah keputusan sadar untuk menjadikan kebersamaan seseorang dengan pribadi pilihannya sebagai sahabat yang membesarkan kehidupan.
cinta bisa berlangsung sesaat, dan kasih sayang-lah yang melanjutkannya sampai kapan pun.” mario teguhmenunda melakukan sesuatu yang baik, adalah memperpanjang kehidupan yang gelisah dan penuh keluhan.
”kegembiraan kita bisa bersumber dari yang kita miliki, tetapi lebih banyak kebahagiaan kita mewujud dari kedamaian kita dalam menerima yang tidak kita miliki. tidak memiliki tidak otomatis menjadikan kita kekurangan, seperti memiliki tidak otomatis menjadikan kita kelebihan.”
mungkin itu saja kata kata bijak yang saja post karena sangat banyak sekali tapi kata kata itu cukup membuat inspirasi bagi saya…. semoga terus bersemangat dalam menajalani kehidupan ini